Laman

Rabu, 01 Januari 2014

Tips Menebalkan Alis dengan Mudah


Tips Menebalkan Alis dengan Mudah
Menebalkan Alis dengan Mudah
Alis bisa disebut sebagai pembingkai wajah. Walaupun tidak memakai riasan, jika alis Anda tipis serta tidak berbentuk akan mengurangi penampilan. Tren yang berkembang saat ini adalah alis yang tebal dan rapi. Namun sayangnya, tidak semua orang khususnya wanita yang mendapat anugerah alis seperti ini. Alis adalah sekumpulan bulu-bulu rambut yang melengkung di atas mata.
Selain Untuk Kecantikan, Alis Mempunyai Fungsi Yang Penting
Alis yang berada di atas mata berguna untuk mengontrol aliran air atau keringat dari dahi ke mata. Alis pada dasarnya mempunyai manfaat yang sangat penting untuk melindungi mata dari kotoran yang terbawa dari dahi ke mata. Untuk itulah alis tidak hanya berfungsi sebagai pelengkap yang menambah kecantikan namun mempunyai peran yang penting untuk menjaga mata.
Fungsi alis yang lain adalah untuk mempertegas mata. Pandangan mata bisa lebih tajam dan memukau dengan alis yang menarik. Hal ini yang menjadikan banyak kaum wanita yang ingin menyempurnakan bentuk alis mereka. Tidak sedikit kaum wanita yang menebalkan alis untuk mendapatkan alis yang menarik dan mempercantik wajah.
Berikut ini adalah tips menebalkan alis yang mudah-mudahan berguna.
1. Menggunakan cara yang alami
Menebalkan alis secara alami bisa dengan memanfaatkan bumbu dapur yaitu kemiri. Caranya adalah dengan membakar kemiri, ambil bagian yang gosong dari kemiri tersebut dan oleskan ke alis. Biarkan selama kurang lebih satu jam dan akan lebih baik jika dipakai pada malam hari saat menjelang tidur. Lakukan hal ini paling tidak satu minggu sekali.
2. Memakai conditioner
Conditioner tidak hanya untuk rambut yang ada di kepala, alis juga mempunyai conditioner khusus. Conditioner alis ini berfungsi sama dengan conditioner untuk rambut di kepala yaitu untuk mempersehat serta merangsang pertumbuhan rambut pada alis. Rambut alis biasanya lebih halus dan tipis bahkan terkadang lebi hitam jika dibandingkan dengan rambut di kepala, untuk itulah conditioner alis ini berbeda dengan conditioner untuk rambut di kepala. Anda bisa mendapatkan conditioner alis ini di toko kecantikan.
3. Membuat alis menjadi rapi
Tips ini sebenarnya lebih cenderung untuk merapikan alis agar terlihat lebih rapi. Alis yang tumbuh terkadang tidak rapi, mencuat tidak beraturan. Alis yang tumbuh seperti ini akan memperburuk penampilan. Anda bisa memakai pinset untuk mencabut bulu alis yang tidak rapi tersebut. Lakukan dengan hati-hati agar diperoleh hasil yang sesuai. Kesalahan dalam mencabut bulu alis bisa membuat alis justru menjadi tipis.
4. Menggunakan marker
Untuk menebalkan alis dengan cepat, Anda bisa menggunakan alat bantu yang lain seperti marker atau sikat alis. Marker berguna untuk mempertebal warna alis sedangkan sikat alis berguna untuk merapikan alis.

Tidak ada komentar: